Atok Zain Salah Satu Penggemar Dambus dan Pelestari Budaya Tradisonal di Bangka Belitung
Rabu, 27-09-2023 - 21:44:34 WIB
Atok Zain, adalah pemain dan pelestrari alat tradisional jenis Dambus.
Baca juga:
   
 

Bangka Selatan - Satu kesenian yang memiliki keunikan bagi masyarakat itu sendiri namanya kesenian dambus, Dambus dapat di definisikan sebagai alat music,nyanyian,dan juga bisa tarian.

Dambus adalah salah satu  alat musik petik  khas yang berasal dari provinsi kepulauan Bangka Belitung.Sejumlah sumber menyebut dambus lahir karena pengaruh dari alat music yang berasal dari timur tengah namun begitu terdapat beberapa sumber yang menyatakan bahwa dambus sesungguhnya merupakan alat music Bangka, produk budaya masyarakat Bangka.

Dambus adalah alat music petik, dibuat dengan ciri khas pada bagian kepala berupa kepala rusa, kijang atau menjangan,di tambah dengan alat bunyi-bunyian seperti biola khas Bangka Belitung, Rebana, Tawak-tawak, Gong Bangka Belitung dan lainnya.

Dambus sebagai salah satu alat kesenian pertunjukan masyarakat Bangka Belitung yang sangat digemari oleh semua kalangan, baik dari anak-anak sampai orang dewasa.

Karena seni Rambus ini menghasilkan irama  dan alunan yang indah yang mampu membuat semua masyarakat di Kabupaten Bangka Selatan ini menyukai alat musik tradisonal Dambus.

Tidak terkecuali di Desa Bangka kota Kecamatan Simpang Rimba Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Kabupaten Bangka Selatan,kesenian dambus ini sudah sangat familiar di kalangan masyarakat.Masyarakat pun sudah sangat antusias terhadap kesenian dambus karena kesenian dambus ini adalah salah satu kesenian yang sudah turun -temurun dari nenek moyang zaman dahulu.

Salah satunya yang bisa kita contoh adalah mat Zain si ahli dambus, beliau sering akrab di panggil atok  Zain atau yang lebih terkenalnya Datuk Raja Dambus Desa Bangka Kota yang sudah memperkenalkam Seni Dambus kepada Masyarakat Bangka Kota.

Saat didatangi rumah Atok Zain pada Tanggal 18 bulan Juli 2023 beliau pernah bercerita kepada kedua Siswa SMAN 1 SP Rimba Putri Rahmawati dan Ovi Yuliza kalau beliau sudah mengenal Dambus ini sejak masih muda/bujang sejak umur 19 tahun.

Pada saat masih muda waktu itu sebenarnya beliau belum pernah mengenal yang namanya Dambus, kemudian kedua orang tuanya beliau mengenalkan kesenian Dambus ini kepadanya agar ia bisa mengenalkan kesenian tersebut kepada masyarakat agar tidak punah.

Dengan sering terus dimainkan setiap harinya lalu beliau bertanya sedetail mungkin kepada sang ayah tentang apa itu Dambus, karena ia belum mengerti betul tentang saat itu.

Kemudian sang ayah pun menjelaskanya secara perlahan detail mengenai Dambus, setelah di jelaskan dan tau apa itu Dambus, Atok Zain pun mulai ingin belajar meneruskan generasi ayahnya turun -temurun untuk membuat Dambus.

Untuk bermain Dambus dengan benar -benar lihai dan ahlinya bersama sang ayah hingga pada masanya setelah 2 bulan berhasil membuat dan memainkanya sudah mulai lincah.

Seiring dengan waktu pun berjalan dengan cepat Atok Zain sudah mengenalkan Kesenian Dambus ke berbagai daerah dari Pulau Bangka sampai ke Pulau Belitung dan salah satu daerah yang beliau kenalkan yaitu Desa Bangka Kota.

Di Desa Bangka kota ini sejak di kenalkan oleh atok Zain dan kawan-kawan nya kesenian dambus sudah menjadi hal yang populer dan menjadi iconic Desa Bangka Kota yang mana sering di mainkan masyarakat ketika ada acara ada tertentu.

Selain itu atok Zain juga berharap  agar kesenian dambus ini tetap bisa dilestarikan oleh anak-anakk muda penerus bangsa dan kesenian dambus ini tetap berkembang tidak hilang akan perkembangan zaman saat ini.

Dari cerita Atok Zain yang sudah berumur 77 tahun ini dapat kita ambil pelajarannya bahwa setiap daerah di Indonesia  memiliki Kesenian khasnya masing-masing. Dan kita sebagai pemuda penerus bangsa indonesia wajib untuk melestarikan kesenian yang berkembang di suatu daerah agar kesenian tersebut tidak hilang akan perkembangan zaman yang semakin maju. (Putri)




 
Berita Lainnya :
  • Dandim Apresiasi Prajurit yang Melaksanakan Purna Tugas
  • PPI Sumut, Detektif Monitor dan P.BKMAD Berkolaborasi Membangun Kesejahteraan dan Meluruskan Sejarah Melayu Deli
  • LSM Garda Timur Indonesia Memperkuat Sinergitas dengan Deninteldam XIII/Mdk
  • Hendrik Pakpahan, S.H Mengapresiasi Kinerja Penyidik Polrestabes Medan
  • Plt Kajari SBB dan Jajaran Ikuti Kunjungan Kerja Virtual Jaksa Agung RI
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Dandim Apresiasi Prajurit yang Melaksanakan Purna Tugas
    02 PPI Sumut, Detektif Monitor dan P.BKMAD Berkolaborasi Membangun Kesejahteraan dan Meluruskan Sejarah Melayu Deli
    03 LSM Garda Timur Indonesia Memperkuat Sinergitas dengan Deninteldam XIII/Mdk
    04 Hendrik Pakpahan, S.H Mengapresiasi Kinerja Penyidik Polrestabes Medan
    05 Plt Kajari SBB dan Jajaran Ikuti Kunjungan Kerja Virtual Jaksa Agung RI
    06 Berantas Halinar, Rutan Rengat Konsisten Gelar Razia Blok Hunian
    07 AMSB Desak Pemerintah Buton Selatan Tuntaskan Krisis Listrik dan Aktivitas Alat Barat di Pulau Siompu
    08 Dana Hibah 150 Juta Karang Taruna Kabupaten Mandailing Natal Dipertanyakan
    09 Tim Itwasum Polri Bertolak ke Kapolres Tebing Tinggi dalam Rangka Pengawasan Ops Ketupat Toba 2025
    10 Bamsoet Ajak Perkuat Persatuan dan Kesatuan Bangsa di Tengah Tantangan Global
    11 Babinsa Gotong Royong Bangun Talud, Permudah Akses Petani Menuju Sawah
    12 Kemendagri Terima Penghargaan dari Ombudsman RI
    13 Polres Tebing Tinggi Tindaklanjuti Pengaduan Masyarakat Terkait Peredaaran Narkoba di Kelurahan Teluk Karang
    14 HMI Soroti Realitas Kemiskinan dan IPM Kabupaten Buton Utara Tahun 2024/2025
    15 Danramil Sawit Dampingi Bulog ke CV.Mitra Tani
    16 Pemerintah Instruksikan Kepala Daerah Baru Segera Susun RPJMD dan Renstra
    17 Berinteraksi Langsung dengan Masyarakat Satgas Yonif 641/Bru Pos Bolakme Melaksanakan Anjangsana
    18 Polres Madina Jadwalkan Pemanggilan Kasus Penipuan Jasa Pengiriman
    19 Aksi Deklarasi Gerak Misi Cabang Pinrang, Ishaq : Kami akan Kawal Aspirasi dan Isu-Isu Daerah di PinrangĀ 
    20 Saksi Mendengar Suara Rintihan Minta Tolong dari Kamar Korban
    21 Gegara Nyalakan Mancis Disaat Isi BBM, 2 Rumah dan 1 Unit Septor Terbakar di Tebing Tinggi
    22 Kasad: Jadikan Momentum Idul Fitri untuk Bekerja dan Mengabdi Lebih Baik Lagi
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © zoinnews.com