Dijen Hubdat & Sido Muncul Teken MoU Demi Peningkatan Fasum di Terminal Leuwipanjang
Rabu, 11-10-2023 - 18:25:48 WIB
Baca juga:
   
 

Bandung - Direktorat Jenderal Perhubungan Darat dan PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk sepakat untuk melaksanakan pemberdayaan masyarakat guna membangun kondisi sosial ekonomi dan peningkatan kualitas hidup melalui pelaksanaan modifikasi fasilitas umum di Terminal Tipe A Leuwipanjang, Bandung.

Kesepakatan tersebut ditandai dengan penandatanganan Memorandum Of Understanding (MoU) atau Nota Kesepahaman oleh kedua belah pihak, yang diwakili oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Amirulloh dan Direktur PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul, Irwan Hidayat serta Darmadji Sidik. Kegiatan penandatanganan kesepakatan ini dilakukan di Terminal Tipe A Leuwipanjang, Bandung, Rabu (11/10/2023).

“Rencananya akan ada banyak aktivitas di terminal, jadi kami mengubah fungsi terminal tidak hanya untuk naik dan turun penumpang, tapi juga ada fungsi sosial, budaya dan ekonomi,” ujar Sekretaris Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Amirulloh saat membacakan sambutannya.

Hal ini sejalan dengan modifikasi fasilitas umum di Terminal Tipe A Leuwipanjang yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat dan pengusaha Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di bidang ekonomi.

Modifikasi fasilitas umum tersebut akan dilakukan di area pertokoan, perdagangan, kantin dan fasilitas informasi yang akan digunakan oleh pedagang UMKM dengan desain yang telah disepakati bersama untuk melaksanakan branding sponsorship. Kerja sama ini berlangsung selama 5 tahun dan dapat diperpanjang atau diakhiri atas persetujuan kedua belah pihak.

Di samping itu, PT Sido Muncul juga akan memfasilitasi wadah badan hukum Koperasi kepada para pengusaha UMKM yang akan menempati kios, tenant dan/atau booth dalam mendukung branding sponsorship Sido Muncul.

"Kerja sama ini merupakan salah satu langkah penting dalam menghadapi tantangan dan peluang di sektor terminal angkutan penumpang yang saat ini bukan hanya diperuntukkan untuk naik dan turun penumpang saja," jelas Amirulloh.

Selain itu, Ia juga berharap modifikasi fasilitas umum dan area komersial terminal tidak hanya di Kota Bandung. "Harapannya, ini tidak akan berhenti di Kota Bandung, tapi ada keberlanjutan. Nanti tidak hanya di dalam, di atas terminal juga ada tulisan Sido Muncul,” pungkasnya.

Pada kesempatan yang sama, Corporate Secretary & Legal PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk, Tiur Simamora juga menyambut baik kerja sama ini dan berharap dapat meningkatkan nilai terminal di mata masyarakat.

“Dengan mulainya kerja sama ini, kami berharap Sido Muncul bisa lebih mendorong kerja sama yang baik, sehingga dapat memperbaiki dan merenovasi prasarana terminal, sehingga dapat dipergunakan oleh masyarakat. Dan tentunya untuk mengangkat citra dari terminal. Terima kasih kami ucapkan kepada seluruh jajaran Direktorat Jenderal Perhubungan Darat,” ujar Tiur.

Setelah penandatanganan kesepakatan bersama dilakukan, akan ada tindak lanjut dengan membuat Perjanjian Hibah Barang dari Sido Muncul yang merupakan hasil modifikasi fasilitas umum di Terminal Penumpang Tipe A Leuwipanjang kepada Direktorat Jenderal Perhubungan Darat.

Acara ini dihadiri juga oleh Direktur PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul, Darmadji Sidik; Product Manager PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk, Boejoeng Mulia; Plt. Direktur Prasarana Transportasi Jalan, Susanty Pertiwi; Kepala Bagian Hukum dan Humas, Aznal; Kepala BPTD Kelas II Provinsi Jawa Barat, Muhammad Fahmi; serta perwakilan unit kerja di Lingkungan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat. (Rls)




 
Berita Lainnya :
  • Pembukaan Peparnas 2024, Pj Gubernur Fatoni Optimis Sumut Mampu Lampaui Target
  • Cegah TPPO, Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus TPI Batam Gelar Penyuluhan Desa Binaan Triwulan III
  • Tidak Main-main, 80 Titik Kampanye Dikunjungi Danny-Azhar dalam Sepekan
  • Antisipasi Banjir, Personel Kodim 1306/Kota Palu dan Masyarakat Lakukan Normalisasi Sungai Bambasiang
  • Anak-Anak Kaboneri Sambut Gembira Papua Pintar Habema
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Pembukaan Peparnas 2024, Pj Gubernur Fatoni Optimis Sumut Mampu Lampaui Target
    02 Cegah TPPO, Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus TPI Batam Gelar Penyuluhan Desa Binaan Triwulan III
    03 Tidak Main-main, 80 Titik Kampanye Dikunjungi Danny-Azhar dalam Sepekan
    04 Antisipasi Banjir, Personel Kodim 1306/Kota Palu dan Masyarakat Lakukan Normalisasi Sungai Bambasiang
    05 Anak-Anak Kaboneri Sambut Gembira Papua Pintar Habema
    06 PGRI Sumut, Hadiri Upacara Hari Kesaktian Pancasila
    07 Kapolsek Tempuling, AKP Osben Samosir Pimpin Pengamanan Kampanye Dialogis
    08 Ketua Umum RUBI Prof Dr Zudan Arif Fakrulloh Dorong Bangun Ekonomi Kreatif Lewat Bonsai
    09 Babinsa Wonosegoro Sambangi dan Motivasi Warga Gilirejo
    10 Tingkatkan Kualitas Organisasi, DPP IMMAN Gelar Kaderisasi
    11 LKBH AMPI Deli Serdang Siap Berjuang untuk Masyarakat dan Dukung Kemenangan Asri Ludin
    12 Mobil Ditarik Debt Collector BCA Finance Kebumen Saat Lagi Makan di Warung, Kini Dilaporkan ke Polisi
    13 Lembaga Garda Indonesia Satu Minta Kejagung RI Ambil Alih Kasus Penggunaan Dana PEN Rp78 Miliar di Batubara
    14 Sukseskan Peparnas XVII, 4.386 Atlet dan Ofisial Telah Tiba di Solo
    15 Pertemuan Asri Tambunan dengan dr. Robert Komaria Optimisme Baru untuk Kesehatan dan Pendidikan Deli Serdang
    16 Kemendagri Selenggarakan Training of Trainer Penginputan E-Walidata dan RPJPD SIPD RI
    17 Polres Sragen Beri Kejutan di HUT TNI Ke-79, Letkol Inf Ricky Julianto Wuwung Terharu
    18 PPPH Minta Polda Sumut Periksa Bimtek Kepala Desa Se-Paluta di Parapat dan Berastagi
    19 Danramil Karangmalang dan Warga Dukuh Jaten Guyub Bangun Talud Jalan Kampung
    20 Demi Bertemu Asri Ludin Tambunan dan M Boby Afif Nasution Rombongan Ibu-Ibu Rela Turuni Bukit
    21 Lampu Solar Cell Marinir Habema Terangi Sokamu
    22 Pengungkapan Kasus Narkoba di Polres Batubara Tahun Ini Alami Peningkatan
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © zoinnews.com