Peringati Hari Ibu, Bupati Tiwi Ikuti Parade Berkebaya Bersama 3551 Perempuan Purbalingga
Sabtu, 23-12-2023 - 20:53:11 WIB
Baca juga:
   
 

Purbalingga - Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi mengikuti Parade Berkebaya bersama 3551 perempuan Purbalingga. Bupati mengungkapkan, parade ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ibu sekaligus memperingati Hari Jadi ke-193 Kabupaten Purbalingga.

"Kegiatan Parade Purbalingga Berkebaya ini juga dalam rangka memperingati Hari Ibu tahun 2023 tanggal 22 Desember kemarin. Tentunya parade ini juga sebagai bentuk dukungan perempuan-perempuan Purbalingga terhadap budaya pakaian tradisional Indonesia yaitu kebaya," kata Bupati Tiwi dalam acara Parade Purbalingga Berkebaya, Sabtu (23/12/2023) di Alun-alun Purbalingga.

Parade ini dimulai dari Taman Kota Usman Janatin - Jalan Jenderal Soedirman dan berakhir di Alun-alun. Parade diikuti organisasi wanita di Purbalingga seperti Dharma Wanita Persatuan (DWP), TP PKK, Bhayangkari, Persit, Adhyaksa Dharmakarini, PIA Ardhya Garini, Gabungan Organisasi Wanita (GOW), Forum BUMD dan berbagai organisasi profesi baik milik pemerintah maupun swasta.

Bupati mengajak busana kebaya ini harus dilestarikan dan didukung untuk ditetapkan oleh UNESCO sebagai warisan budaya asli Indonesia. "Mudah-mudahan kegiatan ini akan menambah kecintaan kita terhadap pakaian tradisional Indonesia yaitu kebaya," katanya.

Bupati Tiwi juga menyampaikan Selamat Hari Ibu kepada para ibu-ibu hebat yang ada di Kabupaten Purbalingga. Ia berharap momentum Hari ibu akan meningkatkan semangat para perempuan Purbalingga untuk semakin bergairah meningkatkan motivasi untuk ikut serta dalam program-program pembangunan.

"Sehingga nantinya perempuan bisa ikut memberikan dharma bhakti dan kontribusi terhadap pembangunan bangsa dan negara, utamanya pembangunan daerah Kabupaten Purbalingga," imbuhnya.

Usai memberikan sambutan, Bupati Tiwi mempersembahkan sebuah lagu berjudul 'Cinta Untuk Mama'. Lagu dinyanyikan bersama putrinya Namira Mikhayla Diansyah serta menyerahkan bunga kepada ibunda Bupati Tiwi, RR Ina Ratnawati Triyono.

Disamping parade, kegiatan ini juga menampilkan pembacaan puisi berjudul 'Ibu' oleh DWP dari Dinsosdalduk-KBPPPA, tari IGTKI berjudul 'Swarna Nusantara', Fashion Show oleh Asosiasi Fashion Desainer Purbalingga (Afdega) berjudul 'Gadis Kretek', Flashmob dan penyerahan pemenang favorit Purbalingga Berkebaya. Mereka yang berhasil menjadi pemenang favorit diantaranya Juara 1 : BRI, Juara 2 : TP PKK, Juara 3 : Perumda Owabong, Juara Harapan 1 : Komunitas Juang, Juara Harapan 2 : Bank Jateng, Juara Harapan 3 : IGTKI. (Gn/Prokompim)




 
Berita Lainnya :
  • Lembaga Garda Indonesia Satu Minta Kejagung RI Ambil Alih Kasus Penggunaan Dana PEN Rp78 Miliar di Batubara
  • Sukseskan Peparnas XVII, 4.386 Atlet dan Ofisial Telah Tiba di Solo
  • Pertemuan Asri Tambunan dengan dr. Robert Komaria Optimisme Baru untuk Kesehatan dan Pendidikan Deli Serdang
  • Kemendagri Selenggarakan Training of Trainer Penginputan E-Walidata dan RPJPD SIPD RI
  • Polres Sragen Beri Kejutan di HUT TNI Ke-79, Letkol Inf Ricky Julianto Wuwung Terharu
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Lembaga Garda Indonesia Satu Minta Kejagung RI Ambil Alih Kasus Penggunaan Dana PEN Rp78 Miliar di Batubara
    02 Sukseskan Peparnas XVII, 4.386 Atlet dan Ofisial Telah Tiba di Solo
    03 Pertemuan Asri Tambunan dengan dr. Robert Komaria Optimisme Baru untuk Kesehatan dan Pendidikan Deli Serdang
    04 Kemendagri Selenggarakan Training of Trainer Penginputan E-Walidata dan RPJPD SIPD RI
    05 Polres Sragen Beri Kejutan di HUT TNI Ke-79, Letkol Inf Ricky Julianto Wuwung Terharu
    06 PPPH Minta Polda Sumut Periksa Bimtek Kepala Desa Se-Paluta di Parapat dan Berastagi
    07 Danramil Karangmalang dan Warga Dukuh Jaten Guyub Bangun Talud Jalan Kampung
    08 Demi Bertemu Asri Ludin Tambunan dan M Boby Afif Nasution Rombongan Ibu-Ibu Rela Turuni Bukit
    09 Lampu Solar Cell Marinir Habema Terangi Sokamu
    10 Pengungkapan Kasus Narkoba di Polres Batubara Tahun Ini Alami Peningkatan
    11 Kasad: Batalyon Penyangga Daerah Rawan Dukung Keamanan dan Percepatan Pembangunan
    12 Kerja Nyata untuk Masyarakat, Edi-Hasan Tepat Pimpin Sumut 2024-2029
    13 Polsek Tempuling Bersama Panwascam Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Netralitas Pilkada 2024
    14 Buka IMX 2024 Bersama Menteri Perindustrian, Bamsoet Dorong Peningkatan Industri Modifikator Indonesia
    15 Dandim Boyolali Pimpin Doa Bersama dalam Rangka HUT Ke-79 TNI
    16 Orasi di FK USK, Pj Gubernur Safrizal: 25% Anak-anak Indonesia Bercita-Cita Jadi Dokter
    17 Satgas Yonif 642/Kps Bersama Dinas Kesehatan dan Masyarakat Laksanakan Senam Bersama
    18 Peduli, Pj. Walikota Tebing Tinggi Kunjungi Anak Putus Sekolah di Kelurahan Karya Jaya
    19 Tidak Ada Ampun Bagi ASN Pelanggar Pemilu di Pasaman, Gakumdu Terapkan Wilayah 'Zero Tolerensi'
    20 Sertu Heriyanto Bantu Masyarakat Pasang Paving Blok Jalan di DusunTegalombo
    21 Ingin Masyakarat Nilai Kualitas Pemimpinnya, Tim Danny-Azhar Soroti Jadwal Debat Dibatasi
    22 Kemendagri Minta Pemda Betul-Betul Pahami Perkembangan Inflasi
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © zoinnews.com