Pangdam IV/Diponegoro Lepas Kontingen Garuda ke Kongo, Bupati Tiwi: Prestasi yang Membanggakan
Minggu, 03-03-2024 - 22:15:43 WIB
Baca juga:
   
 

Purbalingga - Pangdam IV/Diponegoro Mayjen Tandyo Budi Revita melepas Kontingen Garuda (Konga) XXXIX-F yang akan melakukan penugasan di Monusco Kongo TA 2024. Pada kesempatan tersebut, Pangdam menyampaikan kebanggaannya khususnya kepada prajurit Purbalingga, Jawa Tengah khususnya yang ada di bawah Kodam IV/Diponegoro.

"Karena ini atas amanah dari pimpinan untuk diberangkatkan ke Kongo mewakili Indonesia sebagai pasukan reaksi cepat," kata Pangdam Diponegoro usai Upacara Pelepasan Personel Satgas BGC TNI Konga XXXIX-F Monusco Kongo TA 2024 di Batalyon Inf 406 Candra Kusuma, Sabtu (2/3/2024).

Pangdam Tandyo mengungkapkan di belahan dunia sana masih ada konflik antar kelompok. Tugas kontingen garuda berada di bawah bendera UN atau PBB.

"Berangkat dari sini ada 529 personel, nanti secara keseluruhan gabungan dari TNI AD, AL dan AU semua ada 850, kita berharap dan berdoa berangkat 850 kembali juga 850 dengan penugasan kurang lebih satu tahun," ujarnya.

Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) menyampaikan rasa bangganya bisa ikut serta mendampingi kunjungan kerja Pangdam IV/Diponegoro dalam melepas Konga XXXIX-F. Menurutnya ini menjadi prestasi yang luar biasa dan harus didukung agar selama penugasan berjalan dengan lancar.

"Semoga perjalanan personel satgas berjalan lancar, Kontongen Garuda senantiasa diberikan kesehatan, perlindungan dan dapat menyelesaikan misi yang ada dengan baik," ungkap Bupati Tiwi.

(Alf)




 
Berita Lainnya :
  • Sosialisasi Garpu Perak untuk Meminimalisir Kekerasan Perempuan & Anak
  • Pembentukan KPPS Pilkada 2024, KPU Pasaman Gelar Rakor Penguatan Kelembagaan Bersama PPK dan PPS
  • Kemendagri Tekankan Pentingnya Harmonisasi Kebijakan Pusat dan Daerah
  • Kritik dan Masukan Momentum Pilkada Serentak 2024
  • Peran UHC di Madina Dipertanyakan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Sosialisasi Garpu Perak untuk Meminimalisir Kekerasan Perempuan & Anak
    02 Pembentukan KPPS Pilkada 2024, KPU Pasaman Gelar Rakor Penguatan Kelembagaan Bersama PPK dan PPS
    03 Kemendagri Tekankan Pentingnya Harmonisasi Kebijakan Pusat dan Daerah
    04 Kritik dan Masukan Momentum Pilkada Serentak 2024
    05 Peran UHC di Madina Dipertanyakan
    06 Pjs Bupati Pasaman Edi Dharma Terima Penjelasan Tahapan dan Persiapan Pilkada dari Ketua KPU
    07 Antony Sinaga Soroti Kinerja PJ.Gubernur & PJ/PJS Bupati/Walikota Dalam Menangani Deflasi
    08 Bamsoet Ajak Kalangan Usaha Dukung Program Makan Bergizi Gratis Presiden Terpilih Prabowo Subianto
    09 Masyarakat Desa Batu Sundung Minta Kejari Paluta Usut Tuntas Dugaan Korupsi PSR
    10 Tim Putra Purbarasa Dan Tim Putri Vita Solo Juarai Dandim Boyolali Cup
    11 Mendagri Apresiasi Capaian Inflasi 1,84 Persen Berkat Kerja Sama Pemerintah Pusat dan Daerah
    12 Kapolres Kuansing Pimpin Apel Akbar Polisi RW, Wujudkan Kamtibmas Jelang Pilkada 2024
    13 Simpan Sabu, Pria Pengganguran Ditangkap Sat Narkoba Polres Tebing Tinggi
    14 Kejati Maluku Menerima Kunjungan Kerja Danlantamal IX Ambon
    15 Misteri Bimtek Guru dan Kasek Menghantui di Madina
    16 Pembukaan Peparnas 2024, Pj Gubernur Fatoni Optimis Sumut Mampu Lampaui Target
    17 Cegah TPPO, Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus TPI Batam Gelar Penyuluhan Desa Binaan Triwulan III
    18 Tidak Main-main, 80 Titik Kampanye Dikunjungi Danny-Azhar dalam Sepekan
    19 Antisipasi Banjir, Personel Kodim 1306/Kota Palu dan Masyarakat Lakukan Normalisasi Sungai Bambasiang
    20 Anak-Anak Kaboneri Sambut Gembira Papua Pintar Habema
    21 PGRI Sumut, Hadiri Upacara Hari Kesaktian Pancasila
    22 Kapolsek Tempuling, AKP Osben Samosir Pimpin Pengamanan Kampanye Dialogis
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © zoinnews.com