Perlu Klarifikasi, Nursal Tanjung di Somasi DPC SPTI Kota Pekanbaru
Rabu, 07-09-2022 - 18:51:00 WIB
Pekerja/Buruh DPC SPTI Kota Pekanbaru datangi kediaman Nursal Tanjung dalam hal penyerahan somasi, Rabu (7/9/2022).
Baca juga:
   
 

Pekanbaru - Pekerja/Buruh DPC SPTI Kota Pekanbaru datangi kediaman Nursal Tanjung dalam hal penyerahan somasi, Rabu (7/9/2022).

Kedatangan puluhan anggota tersebut terkait kutipan perkataan Nursal Tanjung di salah satu media berita online.

“Disini saya tegaskan, saudara AZM yang diduga pelaku pungli dan pemerasan terhadap sopir di areal PLTU Tenayan Raya bukanlah pengurus DPC Kota Pekanbaru. Sesuai laporan pencatatan DPC K SPSI Kota Pekanbaru nama AZM tidak ada tercantum di SK sebagai Wakil Ketua, dan perlu di ketahui, sejak mulai bulan April 2022 kepengurusan DPC K SPSI Kota Pekanbaru Pimpinan Ketua Imelda SAMSI sudah dibekukan.” sepenggal pernyataan Nursal Tanjung dikutip dari derapperstiwa.com

Mereka mengaku kecewa dan telah tersakiti dengan munculnya pernyataan ini.

"Kedatangan kita kesini untuk melayangkan surat somasi dan meminta klarifikasi terkait statemen Nursal Tanjung di beberapa media Online," kecam Nedy Andika alias Nedy Klene selaku Ketua Unit Angkutan Prah SPTI kota Pekanbaru.

Karena, Lanjutnya setahu kita selama ini dia (Nursal Tanjung_red) tidak pernah peduli sama pekerja/buruh saat ada masalah.

"Ini kok tiba-tiba bisa pula mengatakan bahwa Kepengurusan Imelda Samsi sudah dibekukan? Imelda Samsi sebenarnya ketua KSPSI Kota Pekanbaru dan AZM selaku Penasehat yang kami kenal selama ini," terang Nedy blak-blakan.

Nedy mengaku bingung dan tidak pernah mengenal Nursal Tanjung.

"Dimana Kantornya?, Siapa Massanya?, Jangan, mengaku-ngaku sebagai Ketua KSPSI Provinsi Riau kalau tidak pernah turun dan menyapa melindungi anggota di lapangan," singgungnya.

Jadi, tambahnya atas statemen Nursal Tanjung pihaknya melayangkan somasi dan memberi waktu 3x24 jam kepada beliau untuk mengklarifikasi.

"Jika somasi klarifikasi kami ini diabaikan beliau, maka kami akan mengambil langkah selanjutnya dari Organisasi," bebernya.

Dikesempatan yang sama setelah rombongan menunggu didepan pagar dan memanggil tetapi tak mendapat tanggapan apapun dari penghuni rumah saat itu.

"Mobil beliau ada, tapi tidak mau keluar. Jadi, surat somasi kita taruh di pagarnya agar bisa diterima dan dibaca beliau, biar ini jelas maksud dan tujuan beliau mengaku-ngaku sebagai ketua KSPSI Provinsi Riau. Kita hanya ingin pembuktian, mulai dari penerbitan SK nya siapa dan kantornya dimana?" ujarnya.

Nedy Klene berjanji dan berkomitmen, jika Nursal Tanjung benar sebagai Ketua DPD KSPSI Riau, maka dirinya siap mundur dari Ketua Unit Angkutan Prah SPTI Pekanbaru dan menanggalkan baju SPTI karena tidak mau dipimpin Ketua yang tidak pernah ada disaat anggota bermasalah.

"Saya akan mundur dari Ketua Unit Angkutan Prah SPTI Pekanbaru jika Nursal Tanjung benar Ketua KSPSI Riau. Karena, saya tidak mau mempunyai Ketua yang hanya mementingkan diri sendiri dan mengambil untung dari anggota. Sementara Imelda Samsi selaku Ketua DPC KSPSI kota Pekanbaru selalu berjuang mati-matian untuk pekerja/buruh saat sedang menghadapi masalah dilapangan," ucapnya.

Sementara itu, dari pantauan awak media dilokasi pagar rumah dari Nursal Tanjung tertutup rapat, Namun ada beberapa mobil terparkir diluar. (Ben)




 
Berita Lainnya :
  • Pertemuan Asri Tambunan dengan dr. Robert Komaria Optimisme Baru untuk Kesehatan dan Pendidikan Deli Serdang
  • Kemendagri Selenggarakan Training of Trainer Penginputan E-Walidata dan RPJPD SIPD RI
  • Polres Sragen Beri Kejutan di HUT TNI Ke-79, Letkol Inf Ricky Julianto Wuwung Terharu
  • PPPH Minta Polda Sumut Periksa Bimtek Kepala Desa Se-Paluta di Parapat dan Berastagi
  • Danramil Karangmalang dan Warga Dukuh Jaten Guyub Bangun Talud Jalan Kampung
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Pertemuan Asri Tambunan dengan dr. Robert Komaria Optimisme Baru untuk Kesehatan dan Pendidikan Deli Serdang
    02 Kemendagri Selenggarakan Training of Trainer Penginputan E-Walidata dan RPJPD SIPD RI
    03 Polres Sragen Beri Kejutan di HUT TNI Ke-79, Letkol Inf Ricky Julianto Wuwung Terharu
    04 PPPH Minta Polda Sumut Periksa Bimtek Kepala Desa Se-Paluta di Parapat dan Berastagi
    05 Danramil Karangmalang dan Warga Dukuh Jaten Guyub Bangun Talud Jalan Kampung
    06 Demi Bertemu Asri Ludin Tambunan dan M Boby Afif Nasution Rombongan Ibu-Ibu Rela Turuni Bukit
    07 Lampu Solar Cell Marinir Habema Terangi Sokamu
    08 Pengungkapan Kasus Narkoba di Polres Batubara Tahun Ini Alami Peningkatan
    09 Kasad: Batalyon Penyangga Daerah Rawan Dukung Keamanan dan Percepatan Pembangunan
    10 Kerja Nyata untuk Masyarakat, Edi-Hasan Tepat Pimpin Sumut 2024-2029
    11 Polsek Tempuling Bersama Panwascam Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Netralitas Pilkada 2024
    12 Buka IMX 2024 Bersama Menteri Perindustrian, Bamsoet Dorong Peningkatan Industri Modifikator Indonesia
    13 Dandim Boyolali Pimpin Doa Bersama dalam Rangka HUT Ke-79 TNI
    14 Orasi di FK USK, Pj Gubernur Safrizal: 25% Anak-anak Indonesia Bercita-Cita Jadi Dokter
    15 Satgas Yonif 642/Kps Bersama Dinas Kesehatan dan Masyarakat Laksanakan Senam Bersama
    16 Peduli, Pj. Walikota Tebing Tinggi Kunjungi Anak Putus Sekolah di Kelurahan Karya Jaya
    17 Tidak Ada Ampun Bagi ASN Pelanggar Pemilu di Pasaman, Gakumdu Terapkan Wilayah 'Zero Tolerensi'
    18 Sertu Heriyanto Bantu Masyarakat Pasang Paving Blok Jalan di DusunTegalombo
    19 Ingin Masyakarat Nilai Kualitas Pemimpinnya, Tim Danny-Azhar Soroti Jadwal Debat Dibatasi
    20 Kemendagri Minta Pemda Betul-Betul Pahami Perkembangan Inflasi
    21 Front komunitas Indonesia Satu Madina Nilai Bawaslu Chaotic
    22 Meminimalisir Imbas Bencana, Pj Gubenur Aceh Bentuk Kencana di Setiap Kecamatan
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © zoinnews.com